TIPS MENGEMBANGKAN USAHA

Bagi pemula ataupun para pelaku usaha yang terbilang baru tentu membutuhkan upaya yang ektra untuk mengembangkan usahanya. Tak banyak pula para pelaku usaha yang sudah terbilang cukup lama berbisnis namun merasakan tidak adanya perkembangan atau pertumbuhan yang signifikan. Dewasa ini usaha skala kecil atau mikro mulai tumbuh dan menjamur. Orang mulai berfikir untuk mencoba berbisnis dengan apa yang di miliki, termasuk mencari cara agar usaha bisnisnya yang baru digeluti bisa meningkatkan kualitas hidupnya.

Selain upaya untuk menjalani usahanya, pun juga perlu upaya yang wajib untuk dicermati, dan ada tips tips yang perlu menjadi pertimbangan. Dalam hal ini mungkin juga menjadi sebuah rumusan yang sering didengar atau dibicarakan di pembicaraan bisnis, Yaitu Strategi 5P. 5P disini yaitu :

1. PRODUCT

Awal yang perlu menjadi dasar dalam memulai usaha, adalah mencari dan menentukan produk yang tepat untuk dipasarkan. Produk yang sesuai dan yang memiliki potensi jual. Dengan mengenali sekaligus menemukan daya khusus dari sebuah produk menjadi bagian dari modal untuk menciptakan pasar. Di butuhkan inovasi-inovasi serta riset atau survey untuk bisa mengenali potensi produk yang akan kita luncurkan. mengenali produk berarti juga tidak menutup kemungkinan mengenali tentang ada tidaknya kompetitor. Semakin produk memiliki nilai khusus serta mempunyai daya manfaat maka semakin berpotensi untuk anda bisa mengambangkan usaha anda.

2. PRICE

Setelah produk sudah ditentukan, hal kedua adalah nilai dari produknya, nilai disini adalah daya jual produknya. Harga menjadi bagian kedua yang penting, karena pasar akan penempatkan produk kita berdasarkan nilai daya jualnya. Di sini sangat dibutuhkan perhitungan yang akurat serta jeli untuk bisa menentukan harga yang tepat dan sesuai. Harga menentukan target pasar dan strata konsumen. Harga produk sebetulnya bisa dirumuskan dengan menghitung biaya produksi serta biaya pemasarannya. Bagi mereka yang baru memulai usaha modal usaha menjadi bagian yang utama, namun dengan membangun menciptakan produk yang layak jual pun juga harus bisa mencari cara untuk bisa merumuskan harga yang pantas.


3. PLACE

Menantukan lokasi atau terget sasaran dalam sebuah perencanaan untuk aktifitas pemasaran juga menjadi faktor penentu akan berkembangnya sebuah usaha. Daya minat dan kemampuan dikenali dari sebuah produk bergantung dari lokasi produk yang kita pasarkan. Dengen modal pengetahuan produk di tahapan awal, serta menngenali adanya kompetitor tentu lokasi bukanlah menjadi hal yang sulit. Tinggal kemampuan untuk melakukan penetrasi ke pasar serta kemampuan untuk mempromosikannya

4. PROMOTION

Tahapan keempat adalah aktifitas memasarkan produk. Sebelumnya sudah di singgung akan penentuan lokasi atau tempat jual dari sebuah produk. Promosi bisa dilakukan berbagai cara, baik pemasaran offline atau pemasaran online. Memperkenalkan sekaligus menjual produk akan mengalami kendala jika tidak adanya perencanaan. Dan promosi sangat ditentukan oleh kreatifitas dari kemapunan untuk memikat calon konsumen. Promosi yang kreatif bisa diwujudkan melalui perkenalan harga khusus, atau adanya hadiah yang ditawarkan.

5. PEOPLE

Tahapan dari sekian hal diatas, akan sempurna jika kemampuan sumberdaya atau SDM dapat diandalkan. Senantiasa menggali potensi produk, dan mengevaluasi strategi-strategi dan cara menembus pasar serta mengikat calon konsumen dan menjadikan loyal dibutuhkan SDM yang mengerti betul apa yang dimiliki dan dibutuhkan. Ada baiknya untuk mengenali SDM apa yang kita butuhkan untuk mendukung dalam mengembangkan usaha kita sangatlah penting.

Demikian adalah tahapan dan hal-hal yang perlu dijadikan dasar rumusan untuk mengembang usaha.